Semua Informasi Seputar SDN Cikudayasa

9 November 2015

"Ayo ke sekolah, belajar itu menyenangkan lho!"





Halaman Depan
Majalah Dinding Cikudayasa
SDN CIKUDAYASA merupakan Institusi pendidikan dasar yang berada di- lingkungan DINAS PENDIDIKAN KOTA BANDUNG tepatnya di Jl. Cikuda No. 126 Kelurahan Pasirbiru Kecamatan Cibiru Kota Bandung.
Letaknya yang berada di ujung timur Kota Bandung dan berbatasan dengan Kabupaten Bandung membuat SDN CIKUDAYASA menjadi salah satu sekolah dasar yang  peserta didiknya berasal dari dalam dan luar Kota Bandung .
Lingkungannya yang asri dan jauh dari kebisingan, polusi udara dan berada di lingkungan masyarakat yang agamis membuat SDN CIKUDAYASA sangat nyaman untuk Kegiatan Belajar Mengajar bagi peserta didiknya,
SD Negeri Cikudayasa Kecamatan Cibiru Kota Bandung adalah suatu Lembaga Penyelenggara Pendidikan Formal yang berada di lingkungan bidang pendidikan dasar, diorganisasikan secara administratif sebagai wadah kerja sama dalam upaya mencapai tujuan Pendidikan Nasional secara formal dan Rasional, meliputi unsur hirarki, job discription dan formalitas organisasi, maka mekanisme kerjanya perlu ditata dan dikelola secara tepat guna dan berhasil guna melalui fungsi – fungsi manajemen yang terdiri dari tahapan – tahapan : Planning, Organizing, Actuating, Controlling, Evaluating, serta Reporting.
 
Lapang Upacara
Kegiatan Belajar Mengajar
Prestasi Siswa
Kesenian Daerah
Kemandirian
Disiplin
      KATA PENGANTAR
   Kepala SDN Cikudayasa
OTOY PERMANA, S.Pd, MM.Pd.
Assalamu 'alaikum wr.wb.
Dengan rahmat ALLAH SWT semoga kita diberikan rahmat dan lindungannya, Amin ya robal alamin.
”Sistem Pendidikan Nasional bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia Indonesia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa dan berbudi luhur, memiliki pengetahuan dan keterampilan, kesehatan jasmani dan rohani, kepribadian yang mantap  dan  mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan ( UU No.2 Thn 1989 pasal 4). Nilai luhur yang tersirat di dalam hakekat dari maksud dan tujuan pendidikan nasional itu mencakup ruang lingkup yang luas, maka hal ini perlu dijabarkan secara nyata dengan Program Kerja untuk di implementasikan sesuai dengan tujuan, sehingga apabila dilakukan secara stimulus dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan mencetak manusia yang berbudi pekerti luhur.





No comments:

Post a Comment

Silahkan isi komentar di kolom yang telah disediakan